Soto Betawi.
Kamu bisa memasak Soto Betawi menggunakan 31 bumbu dan 8 langkah. Begini cara memasak masakan nya.
Bahan untuk Soto Betawi
- Siapkan 250 g sengkel sapi.
- Kamu perlu 100 g paru sapi.
- Diperlukan 100 g emping.
- Siapkan 1 buah kentang.
- Siapkan 2 daun bawang.
- Diperlukan Bawang goreng.
- Siapkan 1/2 buah tomat.
- Siapkan 1/2 butir biji/2 pala.
- Siapkan 5 butir cengkeh.
- Kamu perlu 1 kembang lawang.
- Diperlukan 2 lembar daun salam.
- Siapkan 1 lembar daun jeruk.
- Diperlukan 1 batang serai.
- Siapkan 2 cm kunyit (haluskan).
- Siapkan 2 cm jahe.
- Diperlukan 3 cm jahe.
- Diperlukan 3 cabai merah.
- Siapkan 11 bawang merah.
- Kamu perlu 7 bawang putih.
- Siapkan 2 bawang putih.
- Diperlukan 1 sdt lada.
- Kamu perlu 1 sdt jinten bubuk.
- Siapkan 1/2 sdt garam.
- Diperlukan 1/2 sdt gula pasir.
- Kamu perlu 1/2 sdt lada.
- Siapkan 250 ml susu UHT full cream.
- Diperlukan 125 ml santan kara.
- Kamu perlu 2,5 L air.
- Siapkan Minyak goreng.
- Diperlukan 2 sdm mentega.
- Diperlukan 1 buah jeruk nipis.
Cara Membuat Soto Betawi
- Panaskan minyak beserta mentega, goreng emping hingga matang. Tiriskan, sisihkan..
- Bersihkan & potong kentang kotak-kotak kecil [boleh direndam air garam sebentar sambil menunggu menggoreng emping selesai]. Goreng kentang hingga kuning kecoklatan. Tiriskan, sisihkan.
- Cuci bersih sengkel & paru sapi. Didihkan air untuk merebus. Geprek jahe 2cm & 2 bawang putih masukkan kedalam air mendidih beserta sengkel & paru sapi [kira-kira rebus 1 jam].
- Haluskan cabai merah [buang biji], bawang merah, bawang putih, 1sdt lada, jahe, jinten..
- Setelah 45 menit merebus daging, siapkan tumis bumbu halus, masukkan pala, cengkeh, kayu manis, serai, daun salam, daun jeruk. Oseng-oseng hingga daun-daun hijau layu lalu masukkan kunyis. Oseng hingga matang agar tidak berbau langu..
- Masukkan bumbu yangbsudah ditumis kedalam air rebusan daging. Masak hingga 15 menit. Angkat & tiriskan sengkel & paru sapi..
- Masukkan susu uht & santan kara ke dalam air rebusan daging & tumisan dengan api kecil agar santan tidak pecah, masukkan juga 1/2sdt garam-gula-lada. Sambil menunggu matang bisa disambi menggoreng sengkel dan paru sapi. Selesai digoreng, angkat & potong daging kecil-kecil. Jangan lupa matikan api rebusan air daging sapi & tumisan, susu, santan.
- Potong kecil-kecil daun bawang, potong tomat, masukkan kedalam mangkuk beserta kentang yg sudah digoreng, sengkel & paru yg sudah dipotonf kecil-kecil. Masukkan kuah rebusan tadi, taburi bawang goreng. Soto betawi siap disantap bersama emping & nasi.